Minggu, 13 Oktober 2013

MEDIA KREATIVITAS PEMBELAJARAN DENGAN PUZZLE DALAM STUDY GEOGRAFI

MEDIA KREATIVITAS PEMBELAJARAN DENGAN PUZZLE DALAM STUDY GEOGRAFI
Pembelajaran sangatlah penting dalam kehidupan bangsa. Terutama dalam media pendidikan yaitu pendidik harus dituntut untuk sekreativ mungkin agar siswanya dapat mengikuti system pendidikan yang sangat menyenangkan. Salah satu kecenderungan yang terlihat dengan jelas adalah dinamika kehidupan manusia dewasa ini ialah perubahan-perubahan yang dihasilkan kehidupan manusia di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang berlangsung lebih cepat. Jumlah penemuan yang dihasilkan per tahun di berbagai bidang ilmu pengetahuan makin lama makin bertambah sejajar harapan manusia untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik. Implikasi dari segenap perubahan yang terjadi mempengaruhi aspek pendidikan di Indonesia. Bangsa Indonesia dituntut untuk merancang sistem pendidikan yang lebih kreatif, dinamis dan responsif terhadap perubahan serta kecenderungan-kecenderungan yang sedang berlangsung.
Kreatifitas guru berguna dalam transfer informasi lebih utuh
Hasil inovasi berupa instrumen bantu pendidikan akan memberikan data atau informasi yang utuh, hal ini terlihat pada aktifnya indera siswa, baik indera penglihatan, pendengaran dan penciuman, sehingga siswa seakan-akan menemui situasi yang seperti aslinya. Produk kreatifitas guru akan melengkapi gambaran abstrak yang sebelumnya dipahami siswa dan membetulkan pemahaman yang salah mengenai informasi yang didapatkan dari teks. Pada kasus penerapan produk kreatifitas guru pada laboratorium, dengan memanipulasi objek dan situasi penelitian sedemikian rupa, maka objek dan situasi tersebut seakan-akan sesuai dengan fenomena-fenomena yang dipelajari oleh siswa.
Kreatifitas guru berguna dalam merangsang siswa untuk lebih berpikir secara ilmiah dalam mengamati gejala masyarakat atau gejala alam yang menjadi objek kajian dalam belajar.
Produk kreatifitas guru sangat penting dalam pengembangan kerangka berpikir ilmiah berupa langkah rasional, sistematik, dan konsisten. Hasil-hasil kreatifitas guru akan merangsang siswa untuk membantu siswa dalam mengidentifikasi masalah, observasi data, pengolahan data serta perumusan hipotesis. Kegiatan tersebut tidak hanya hanya memperkuat ingatan terhadap informasi yang diserap, tetapi juga berfungsi sebagai pembentukan unsur kognitif yang menyangkut jenjang pemahaman.

Prinsip Media Puzzle Geografi adalah penggunaan gambar sebagai alat untuk membantu menjelaskan materi benua dan samudra. Dengan Gambar tersebut siswa akan mengamati sejumlah gambar ukuran kecil yang selanjutnya memberikan kesempatan pada siswa mengamati dan memahami materi dengan benar. Dengan penggunaan Media Puzzle Geografi ini, siswa akan lebih berminat terhadap pembelajaran geografi sehingga akan berdampak meningkatnya hasil belajar geografi siswa.
Adapun Manfaat dari puzzle :
  1. Mengembangkan kapasitas anak dalam mengamati dan melakukan percobaan
  2. Membedakan bagian-bagian dari sebuah benda dan meminta anak-anak untuk menyatukannya kembali
  3. Mengembangkan kemampuan memecahkan masalah
  4. Mengembangkan koordinasi motorik halus

Penggunaan Media Puzzle
Pengunaan media puzzle bertujuan untuk membantu guru menyampaikan pesan-pesan secara lebih mudah kepada siswa sehingga siswa dapat menerima pesan-pesan tersebut secara tepat dan cepat. Dalam kerangka proses belajar mengajar yang dilakukan guru, penggunaan media dimaksudkan agar peserta didik yang terlibat dalam kegitan belajar itu dapat memahami materi yang diberikan guru. Secara khusus media puzzle digunakan dengan tujuan sebagai berikut:
  1. Memberikan kemudahan kepada peserta didik untuk memahami konsep.
  2. Memberikan pengalaman yang berbeda dan bervariasi sehingga lebih merangsang minat siswa untuk belajar.
  3. Menumbuhkan sikap dan keterampilan tertentu sehingga siswa tertarik untuk menggunakan media tersebut.
  4. Menciptakan situasi belajar yang tidak dapat dilupakan oleh siswa.
Dalam penggunaan media puzzle perlu pertimbangan yang cukup agar tujuan penggunaan media puzzle tercapai. Adapun kelebihan dan kelemahan media di jelaskan di bawah ini :
  1. Kelebihan media puzzle
    1.  Gambar bersifat konkret, karena melalui gambar siswa dapat melihat dengan jelas sesuatu.
    2.  Gambar dapat mengatasi keterbatasan ruang dan waktu, tidak semua objek, benda dapat di bawa ke dalam kelas.
    3.  Gambar dapat menarik minat atau perhatian siswa
 Kekurangan media puzzle
  1.  
    1. Media puzzle lebih menekankan pada indera penglihatan (visual)
    2. Gambar yang terlalu kompleks kurang efektif untuk pembelajaran
    3. Gambar kurang maksimal bila diterapkan dalam kelompok besar.
 Pembuatan Media Puzzle Geografi
Adapun langkah dalam pembuatan media puzzle geografi adalah gambar yang sudah diperoleh di sesuaikan dengan materi yang akan disampaikan guru agar sebuah ilustrasi gambar puzzle geografi dapat menunjukkan materi pelajaran. Ada dua cara yang dapat ditempuh dalam pembuatannya. Pertama guru langsung mengambil gambar dari peta atlas yang kemudian di di foto kopi dan digunting langsung dan ditempelkan pada papan kertas dan dipotong – potong secara acak sesuai dengan kebutuhan guru. Cara ke dua guru mengambil dari internet dan menggabungkan cara yang pertama, gambar benua yang diperoleh dari peta atlas dan internet di scan kemudian diedit melalui adobe photoshop dapat dijadikan sebagai sumber ide dalam menuangkan ilustrasi gambar. Selanjutnya gambar tersebut diambil dengan cara digunting, dan ditempelkan pada papan yang telah dipotong sesuai dengan ukuran gambar.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar